Daftar Posisi Wabup, Sukardi Tegaskan Lebih Baik 'Bekawan' dengan Petahana - Media Khatulistiwa

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Saturday, April 6, 2024

Daftar Posisi Wabup, Sukardi Tegaskan Lebih Baik 'Bekawan' dengan Petahana


 Foto: Sukardi saat menyerahkan formulir pendaftaran Bakal Calon Wakil Bupati pada Pilkada 2024 kepada Wahyudin, Ketua DPC Demokrat Kapuas Hulu di Putussibau, Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Sabtu (6/4/2024)/ Yohanes Santoso

Kapuas Kapuas, khatulistiwamedia.com-
Sukardi adalah kader partai Gerindra yang akan maju pada Pilkada Kapuas Hulu tahun 2024 ini. Namun Sukardi mengincar posisi Calon Wakil Bupati Kapuas Hulu. Dia pun mengembalikan formulir pendaftaran ke tim penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu di DPC Demokrat Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Sabtu (6/4/2024).
Sukardi bersama rombongan DPC Gerindra Kapuas Hulu disambut Wahyudin, Ketua DPC Demokrat Kapuas Hulu beserta jajarannya. "Berkasnya akan kami validasi dan nanti akan ada beberapa tahap yang kita lewati sampai pada penentuan dukungan Demokrat kepada siapa nantinya," tutur Wahyudin.
Sementara itu, Sukardi menegaskan dirinya mengambil posisi Calon Wakil Bupati Kapuas Hulu, atas dasar perhitungan politik dari partainya. "Karena incumbent maju maka ada hitung-hitungan, mampu atau tidak melawan, kalau tidak mampu mengapa harus melawan. Untuk memajukan Kapuas Hulu lebih baik kita bekawan, daripada berlawan," tegasnya "Kalau sebelumnya kurang akrab dengan incumbent, kedepannya bisa lebih akrab dalam membangun Kapuas Hulu," ujar Sukardi.
Terkait partai yang akan dirangkul, Sukardi menegaskan bahwa pihaknya akan melihat arahan dari DPP Gerindra, kalau ditegaskan cukup satu, dua tiga partai maka cukup segitu. "Kalau partai perintahkan harus merangkul semua maka diupayakan merangkul sebanyaknya," tegas Ketua DPC Gerindra Kapuas Hulu ini. 
Sukardi juga menyatakan dirinya siap apabila berpasangan dengan Fransiskus Diaan.
"Kalau beliau bisa bekerjasama saya siap dalam rangka meneruskan pembangunan di periode kedua," pungkasnya.


Sukardi juga memberi pendapatnya terkait dengan upaya pembangunan yang telah dilakukan Fransiskus Diaan dan Wahyudi Hidayat. Menurutnya dalam waktu jabatan yang singkat, Fransiskus Diaan dan Wahyudi Hidayat cukup bagus perkembangan daerah Kapuas Hulu. Walaupun ada hambatan-hambatan yang dikeluhkan sebagian masyarakat, tapi itu karena tidak diketahui oleh masyarakat bahwa hambatan itu karena aturan. "Hambatan itu bukan dari itikat mereka. Maunya Bupati dan masyarakat begini, tapi aturan mengharuskan lain," tegasnya. "Namun, selama ini telah terlihat, dimana sebagian besar hambatan itu ada yang mereka mampu atasi, termasuk yang terjadi di 2024 ini," ucap Sukardi.
Saat disinggung resiko melepas jabatan di DPRD Kapuas Hulu bila ikut Pilkada 2024, Sukardi mengatakan dirinya siap untuk risiko itu. "Terkait PAW itu tidak saya permasalahkan, karena ada kawan yang akan meneruskan dari partai," tuntasnya. 
Penulis : Yohanes Santoso

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad