Foto: Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meninjau pekerjaan ruas jalan Simpang Silat (Miau Merah) - Nanga Silat di Kecamatan Silat Hilir, Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Minggu (5/11/2023)/ Yohanes Santoso
Kapuas Hulu, khatulistiwamedia.com-
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meninjau pekerjaan ruas jalan Simpang Silat (Miau Merah) - Nanga Silat dan ruas Miau Merah - PB Penai di Kecamatan Silat Hilir, Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Minggu (5/11/2023). Bupati Kapuas Hulu meninjau jalan tersebut bersama Kepala Dinas PUPR Kapuas Hulu, Marthen dan Kabid Bina Marga, Safaruddin.
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan meninjau dua proyek pekerjaan jalan yang dikerjakan di ruas Simpang Silat (Miau Merah) - Nanga Silat. Satu proyek didanai dari program Inpres Jalan Daerah sementara yang lainnya dari Dana Alokasi Khusus (DAK).
"Pada ruas ini sepanjang 2,5 Km ditangani dari DAK dengan anggaran Rp 15,2 Miliar, kemudian ada yang ditangani dari program Inpres sepanjang 3 Km dananya Rp 16,4 Miliar," ucap Bupati.
Kemudian pada ruas jalan Miau Merah - PB Penai, Pemda Kapuas Hulu menganggarkan Rp 855 juta. "Panjang jalan yang dikerjakan adalah 430 Meter," tuturnya.
Saat berjumpa masyarakat dilapangan, Bupati yang akrab disapa Bang Sis ini mengajak masyarakat untuk mendukung pembangunan pemerintah. Ini penting untuk kelancaran mobilisasi masyarakat juga, serta untuk mendukung peningkatan di sektor pendidikan, perekonomian dan lainnya. "Saya juga minta masyarakat untuk memonitor pekerjaan dilapangan, karena ini masih dalam proses pekerjaan jangan sampai dikerjakan asal-asalan," tuntasnya.
Penulis: Yohanes Santoso
No comments:
Post a Comment