Foto: Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menutup turnamen sepak bola Kecamatan Embaloh Hilir, Desa Nanga Embaloh, Senin (11/9/2023)/ Yohanes Santoso
Kapuas Hulu, khatulistiwamedia.com-
Wakil Bupati Kapuas, Hulu Wahyudi Hidayat menutup turnamen sepak bola Kecamatan Embaloh Hilir, Desa Nanga Embaloh, Senin (11/9/2023). Turnamen tersebut diadakan dalam rangka peringatan HUT RI ke-78.
Dalam sambutannya Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat menyampaikan apresiasinya atas pelaksanaan turnamen sepak bola di kecamatan Embaloh Hilir. Menurutnya, sepak bola tidak hanya ajang untuk menjaring atlit berbakat tetapi juga menjadi sarana merekatkan tali persaudaraan.
"Semoga kegiatan dapat melahirkan atlit-atlit sepak bola yang potensial di Kabupaten Kapuas Hulu, khususnya di Kecamatan Embaloh Hilir. Kompetisi ini juga mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olah raga, sebagai sarana untuk silaturahmi antar masyarakat, juga hiburan yang sehat bagi masyarakat," tambahnya.
Wakil Bupati Kapuas Hulu berharap kegiatan tersebut dapat diselenggarakan lebih meriah kedepannya. "Semoga kegiatan ini dapat kita laksanakan kembali tentunya dengan lebih meriah lagi," pungkasnya.
Penulis: Yohanes Santoso
No comments:
Post a Comment