Bupati Sis Minta Bawaslu Kapuas Hulu Kaji Sanksi Bagi 'Provokator' Golput - Media Khatulistiwa

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Tuesday, February 21, 2023

Bupati Sis Minta Bawaslu Kapuas Hulu Kaji Sanksi Bagi 'Provokator' Golput


Foto: Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menandatangani spanduk deklarasi damai dan berintergritas menuju Pemilu 2024 di gedung MABM Kapuas Hulu, Selasa (21/2/2023)/ Istimewa

Kapuas Hulu, khatulistiwamedia.com-

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kapuas Hulu mengadakan Deklarasi Pemilu Damai dan Berintegritas Menuju Pemilu 2024 di gedung Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Kapuas Hulu, Putussibau Selatan, Selasa (21/2/2023). Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka kegiatan tersebut.Anggota Bawaslu Kapuas Hulu, Kariyansyah menegaskan bahwa pihaknya menekankan empat hal terkait dengan Pemilu. Pertama, Bawaslu Kapuas Hulu menghimbau kepada masyarakat agar menggunakan hak pilih karena ini diatur konstitusi. Sesuai aturan yang ada, setiap pemilih hanya ada satu kali saja hak pilih; Kedua agar masyarakat menolak politik uang, sebab ada pidana administrasi dan sanksi pidana serta pelanggaran etik bagi penyelenggaraan; Ketiga, semua harus menolak politik sara dan jangan gunakan politik identitas, sebab Kapuas Hulu ini masih keluarga besar. "Jangan sampai ada perpecahan apalagi sampai jatuh korban. Kita harus jaga Pilkada aman dan kondusif," tegas Kariyansyah.

Hal yang keempat, kata Kariyansyah, adalah terkait dengan netralitas ASN dan TNI-Polri, penyelenggara pemilu dan lainnya. Ini harus diawasi bersama oleh semua pihak. "Kami minta peserta pemilu untuk patuh regulasi. Kalau kita semua berada di relnya dan sesuai aturan maka hasil pemilu ini akan membuat kita semua nyaman," tuntasnya.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengatakan deklarasi damai dan berintegritas Pemilu 2024 adalah hal yang penting. Bawaslu sebagai pengawas sangat tepat mengadakan kegiatan ini.  "Untuk sukseskan pemilu butuh sinergitas lintas sektoral. Semua ambil peran sesuai tugas dan kewenangan masing-masing," ucap Bupati. 
Bupati mengarahkan agar pemilih bisa mengikuti pemilihan dengan baik. Namun ada hal lain yang perlu dikaji oleh Bawaslu, yakni terkait sanksi bagi oknum yang mengajak orang lain untuk tidak menggunakan hak pilih. "Karena bisa saja ada ketidakpuasan dari oknum terhadap Pemerintah dan kemudian melakukan hal yang melanggar aturan, seperti mengajak masyarakat untuk golput," ujar Bupati.
Dalam hal pemilu dan Pilkada pada 2024, kata Bupati, suda ada floating anggaran dari Pemerintah kepada KPU dan Bawaslu Kapuas Hulu. Ini adalah bentuk dukungan Pemerintah untuk kegiatan Pemilu agar berjalan baik. "Semoga Pemilu dan Pilkada nantinya dapat berjalan dengan baik dan memberi manfaat yang besar untuk masyarakat Kapuas Hulu," tuntas Bupati Sis.
Deklarasi damai dan berintegritas Pemilu 2024 turut dihadiri jajaran Forkopimda Kapuas Hulu, perwakilan Partai Politik serta organisasi kepemudaan di Kapuas Hulu. Semua pihak yang hadir juga membubuhi tanda tangan pada spanduk deklarasi damai dan berintegritas menyambut Pemilu 2024, sebagai bentuk dukungan bersama. 

Penulis : Yohanes Santoso

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad