Hadiri Pengenalan Kampus, Tomo Ingatkan Peran Penting Mahasiswa - Media Khatulistiwa

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Friday, September 10, 2021

Hadiri Pengenalan Kampus, Tomo Ingatkan Peran Penting Mahasiswa

Foto: H. Bung Tomo, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarkatan dan SDM Kapuas Hulu/ Yohanes Santoso

Kapuas Hulu - Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Kabupaten Kapuas Hulu, H. Bung Tomo menghadiri acara pengenalan kampus kepada mahasiswa baru Pendidikan Diluar Domisili (PDD) Polnep di Kapuas Hulu, Jumat (10/9/2021). Jumlah Penerimaan Mahasiswa PDD Polnep Kapuas Hulu tahun ini ada 161 orang. Bila dirincikan dalam program studi, dari Teknik Sipil ada 68 orang, Perkebunan 42 Orang dan Perikanan ada 31 Orang.

Saat menyampaikan sambutan Bupati Kapuas Hulu, Bung Tomo menuturkan bahwa mahasiswa setidaknya memiliki lima peran penting dalam kehidupan bermasyarakat. Pertama mereka adalah agen perubahan dimana mereka menjadi penggerak yang membawa daerah ke perubahan yang lebih baik dengan ide dan wawasan serta keterampilannya. Kedua sebagai penjaga nilai-nilai luhur bangsa yakni kejujuran, gotong royong, empati dan keadilan. Ketiga adalah sebagai kekuatan moral; keempat sebagai pengontrol sosial dan terakhir sebagai penerus bangsa. "Ketika menjadi mahasiswa jadi lah generasi yang membanggakan bangsa," ucapnya.

Ketika telah menjadi mahasiswa, kata Tomo, bukan lagi hanya berbicara akademis tetapi sudah mengarah kepada pengabdian pada daerah. "Mahasiswa harus mampu memberi sumbangsih ide atau gagasan untuk pembangunan daerah, khususnya mewujudkan Kapuas Hulu HEBAT kedepannya," ujarnya.

Tomo juga menghimbau kepada seluruh mahasiswa baru agar tekun dalam mempelajari program studi yang dipilih. Tingkatkan pengetahuan secara spesifik dan profesional agar kelak dapat bersaing dalam dunia kerja. "Bagi lulusan perguruan tinggi jangan lagi berharap hanya jadi pegawai negeri sipil saja. Akan lebih baik membuka lapangan pekerjaan masing-masing dan menjadi pribadi yang mandiri," himbaunya.

Tak luput, Tomo, juga menghimbau agar mahasiswa PDD Polnep Kapuas Hulu bisa menjadi pelopor penerapan protokol kesehata, pasalnya saat ini masih dalam masa Pandemi Covid-19. Pemda Kapuas Hulu juga berharap PDD Polnep Kapuas Hulu bisa memberi contoh dalam memutus mata rantai penularan Covid-19. "Saya tunggu kreasinya dalam hal ini," tuturnya.

Disisi lain, Tomo, menuturkan apabila ada hal yang perlu dikomunikasikan dengan Pemerintah terkait upaya untuk memajukan PDD Polnep Kapuas Hulu sampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu. "Agar ada arahan, masukan dan solusi demi kemajuan Polnep di Kapuas Hulu," tuntasnya.

Acara pengenalan kampus PDD Polnep Kapuas Hulu kepada mahasiswa baru turut dihadiri Direktur Polnep, H.M Toasin Asha serta jajarannya.

Penulis : Yohanes Santoso


No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad